KENALI JENIS INVESTASI, PILIH YANG AMAN DAN TELAH DIKENAL
Begitulah kesimpulan dari webinar “Strategi Investasi menghadapi ancaman Resesi” yang dilaksanakan oleh Galeri Investasi – Kelompok Studi Pasar Modal (GI-KSPM) bekerjasama dengan MNC Sekuritas Kantor Perwakilan (KP) Makassar.
Seminar yang dilaksanakan melalui media ZOOM pada tanggal 20 Agustus 2020 ini diikuti oleh Anggota GI-KSPM dan Dosen di lingkungan STIEM Bongaya Makassar, dengan menghadirkan pembicara Bapak Adriyan Sayed selaku Branch Manager MNC Sekuritas
Dr. Muh. Irfai Sohilauw, S.Kom., M.M selaku Kepala Galeri Investasi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada STIEM Bongaya, MNC Sekuritas dan KSPM STIEM Bongaya sehingga acara webinar dapat berlangsung.
Bapak Dr. Mappamiring P., M.Si dalam sambutannya sebelum membuka webinar dengan resmi, mengapresiasi Panitia yang telah bekerja keras agar kegiatan edukasi ini dapat berlangsung. Bapak Ketua STIEM juga mengharapkan agar peserta dapat menyerap materi serta dapat berkontribusi positif dalam menghadapi wabah pandemi ini.
Memasuki acara inti, Bapak Adriyan Sayed, selaku Keynote Speaker membahas tentang resesi yang terjadi di dunia. Dalam pemaparannya, terungkap fakta bahwa sektor pasar modal tidak terpengaruh selama masa pandemi, justru mengalami peningkatan dibandingkan sektor pariwisata, perbankan, bahkan dunia pendidikan. Menurut data yang ada, kondisi ini terjadi karena dana pengusaha di sektor riil dialihkan ke pasar modal sejak awal masa pandemi. “mereka (pengusaha sektor riil) menganggap investasi di pasar modal lebih menguntungkan dan cepat perputarannya”. Fenomena ini berbanding terbalik dengan teori yang ada, dan bisa menjadi fenomena baru dalam penulisan tugas akhir mahasiswa nanti. Dalam sesi diskusi, interaksi yang terjadi sangat aktif dan dinamis. Peserta seminar banyak bertanya mengenai jenis investasi apa yang paling aman selama masa pandemi ini.
Kesimpulan yang dapat diambil dari webinar ini adalah sebagai berikut :
- Kenali jenis investasi, jangan sampai investasi bodong. Pastikan terdaftar di OJK
- Semua investasi baik, namun tergantung dari jangka waktu. Untuk jangka pendek, Deposito dan Investasi Saham adalah yang terbaik. Sedangkan untuk jangka panjang, investasi Emas adalah yang paling menjanjikan
- Dalam berinvestasi, tidak usah panik dan terburu buru. Bila perlu, konsultasikan dengan financial advisor yang dimiliki oleh semua lembaga keuangan agar tidak salah langkah.
Kegiatan dilanjutkan dengan pembagian souvenir dan door prize bagi peserta yang beruntung, serta diakhiri dengan sesi foto bersama.